Image of Pengembangan Soft Skills Siswa Melalui Penerapan Pendekatan Socio-Critical dan Problem-Oriented Terintegrasi Green Chemistry pada Materi Asam-Basa

Text

Pengembangan Soft Skills Siswa Melalui Penerapan Pendekatan Socio-Critical dan Problem-Oriented Terintegrasi Green Chemistry pada Materi Asam-Basa



Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan soft skills siswa melalui penerapan pendekatan Socio-critical dan Problem-oriented yang terintegrasi Green Chemistry pada materi asam basa kelas XI IPA 2 di SMA Negeri 76 Jakarta yang berjumlah 36 siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang diterapkan dengan melakukan pengumpulan data melalui observasi kelas, reflektif jurnal, wawancara dan instrumen VLES-Modified. Pembelajaran kimia yang dilakukan dalam penelitian ini adalah dengan mengkaji dan mengkritisi isu-isu sosial yang ada dalam kehidupan sehari-hari dan terkait ke dalam prinsip Green Chemistry yang disajikan melalui artikel dan kemudian dilakukan debat antar kelompok. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran dengan pendekatan Socio-critical dan Problem-oriented terintegrasi Green Chemistry pada materi asam basa dapat mengembangkan soft skills siswa diantaranya seperti kerjasama siswa dalam kelompok, cara berkomunikasi siswa, kemampuan berpikir kritis siswa terhadap permasalahan kimia dalam kehidupan sehari-hari, serta mengembangkan kreativitas siswa. Selain itu, rasa keingintahuan siswa, percaya diri dan kemampuan berargumen siswa juga meningkat yang terlihat dari keantusiasan siswa serta keterlibatan siswa selama pembelajaran berlangsung. Dengan hal tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa soft skills siswa mengalami peningkatan dengan diterapkannya pendekatan Socio-critical dan Problem-oriented terintegrasi Green Chemistry dalam pembelajaran kimia di dalam kelas.


Ketersediaan

K1517036K15.17 036Perpustakaan FMIPA Universitas Negeri JakartaTersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Baca di Tempat

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
K15.17 036
Penerbit Program Studi Pendidikan Kimia; Fakultas MIPA UNJ : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
K15.17
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this