Image of Pengaruh Keikutsertaan dalam Kelompok Studi Bidang Kelautan terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Mahasiswa pada Permasalahan Kelautan

Text

Pengaruh Keikutsertaan dalam Kelompok Studi Bidang Kelautan terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Mahasiswa pada Permasalahan Kelautan



Berpikir kritis merupakan salah satu aspek yang penting dimiliki oleh mahasiswa karena dapat menambah pengetahuan dan meningkatkan keterampilan mahasiswa. Salah satu hal yang dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis mahasiswa adalah keikutsertaan dalam kelompok studi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh keikutsertaan dalam kelompok studi bidang kelautan terhadap kemampuan berpikir kritis mahasiswa pada permasalahan kelautan. Penelitian ini dilakukan di Universitas Negeri Jakarta pada bulan Desember 2016. Metode penelitian yang digunakan adalah Ex Post Facto. Data skor kemampuan berpikir kritis diambil dengan menggunakan tes kemampuan berpikir kritis. Pengujian hipotesis statistik dilakukan dengan uji t pada taraf signifikansi α=0,05. Dari hasil uji hipotesis diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,001 yang lebih kecil dari 0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh keikutsertaan dalam kelompok studi bidang kelautan terhadap kemampuan berpikir kritis mahasiswa pada permasalahan kelautan.


Ketersediaan

B1517029B15.17 029Perpustakaan FMIPA Universitas Negeri JakartaTersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Baca di Tempat

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
B15.17 029
Penerbit Program Studi Pendidikan Biologi; Fakultas MIPA UNJ : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
B15.17
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this