Image of Pengaruh Model Pembelajaran Berbasis Penemuan terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Matematis dan Self Concept Dengan Mengontrol Kemampuan Awal Peserta Didik Kelas VII SMP Negeri Di Kecamatan Grogol Petamburan Jakarta Barat

Text

Pengaruh Model Pembelajaran Berbasis Penemuan terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Matematis dan Self Concept Dengan Mengontrol Kemampuan Awal Peserta Didik Kelas VII SMP Negeri Di Kecamatan Grogol Petamburan Jakarta Barat



Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran berbasis penemuan terhadap kemampuan berpikir kritis matematis dan self concept dengan mengontrol kemampuan awal peserta didik kelas VII SMP pada materi bangun datar pada tahun pelajaran 2016/2017. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode quasi eksperimen dengan rancangan Posttest Only Control Group Design. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 96 orang peserta didik yang dipilih dengan menggunakan teknik cluster random sampling dengan tiga kelas sampel.
Metode pengumpulan data dalam penelitian ini diperoleh melalui pemberian tes kemampuan awal, tes kemampuan berpikir kritis matematis, dan angket self concept yang telah divalidasi dan diuji reliabilitasnya. Data diolah menggunakan analisis kovarians (ANKOVA) dan dilanjutkan dengan Uji-t terkoreksi.
Hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan bahwa 1) Ada perbedaan pengaruh model pembelajaran berbasis penemuan terhadap kemampuan berpikir kritis matematis dan sel concept dengan mengontrol kemampuan awal peserta didik Sekolah Menengah Pertama kelas VII, 2) Kemampuan berpikir kritis matematis peserta didik yang belajar dengan menggunakan model pembelajaran discovery terbimbing lebih baik daripada kemampuan peserta didik yang belajar menggunakan model pembelajaran inquiry terbimbing dan model pembelajaran konvensional, (3) Self Concept matematis peserta didik yang belajar dengan menggunakan model pembelajaran discovery terbimbing lebih baik daripada kemampuan peserta didik yang belajar menggunakan model pembelajaran inquiry terbimbing dan model pembelajaran konvensional.


Ketersediaan

M3618007M36.18 007Perpustakaan FMIPA Universitas Negeri JakartaTersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Baca di Tempat

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
M36.18 007
Penerbit Program Magister Pendidikan Matematika; Fakultas MIPA UNJ : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
3136159253
Klasifikasi
M36.18
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this