Selamat Datang di FMIPA UNJ
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) merupakan salah satu fakultas di Universitas Negeri Jakarta (UNJ) yang memiliki tugas, wewenang dan tanggungjawab dalam menyelenggarakan pendidikan dan pengembangan ilmu bidang MIPA dan pendidikan MIPA. FMIPA UNJ berdiri bersamaan dengan perubahan Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) Jakarta menjadi UNJ berdasarkan Surat Keputusan Presiden (Keppres) 093/1999 tanggal 4 Agustus 1999, dan peresmiannya dilaksanakan oleh Presiden Republik Indonesia pada tanggal 31 Agustus 1999 di Istana Negara. FMIPA UNJ yang mengelola Program Studi jenjang sarjana (S1) yaitu Pendidikan Matematika, Matematika, Pendidikan Fisika, Fisika, Pendidikan Kimia, Kimia, Pendidikan Biologi dan Biologi. Pada tahun 2012, FMIPA UNJ mendapat mandat untuk mengelola, melaksanakan dan mengembangkan bidang ilmu pendidikan lanjut jenjang Magister (S2) berdasarkan Surat Keputusan (SK) Dirjen Dikti No. 2244/E1.3/HK/2012 tertanggal 9 November 2012. Program Studi Magister FMIPA UNJ meliputi Program Studi Magister Pendidikan Matematika, Magister Pendidikan Fisika, Magister Pendidikan Kimia dan Magister Pendidikan Biologi. Selanjutnya pada tahun 2013, FMIPA UNJ juga diberi mandat untuk mengelola Program Studi Ilmu Komputer berdasarkan SK Dirjen Dikti No 82/E/O/2013 dengan ijin penyelenggaraan No. 138/KPT/I/2016 bersamaan dengan ijin penyelenggaraan Program Studi Statistika dari Dirjen Dikti No. 52/KPT/I/2016.






Fasilitas

Laboratorium dilengkapi fasilitas modern dan tata ruang yang nyaman untuk menunjang kegiatan praktikum dan penelitian. Laboratorium FMIPA UNJ menjadi tempat bagi mahasiswa untuk mengembangkan keterampilan praktis, berpikir kritis, serta melakukan riset yang inovatif dalam bidang sains dan teknologi.

Ruang kelas FMIPA UNJ dirancang modern, nyaman dan interaktif dengan fasilitas seperti proyektor, whiteboard, AC, serta beberapa dilengkapi smart board dan internet untuk pembelajaran digital.

Perpustakaan Universitas Negeri Jakarta (UNJ) merupakan pusat informasi akademik yang menyediakan berbagai koleksi buku, jurnal, skripsi, tesis, dan sumber digital bagi mahasiswa, dosen, dan peneliti.
Pengumuman FMIPA UNJ
Berita Terbaru

Jurnal FMIPA UNJ (BIOMA, JRSKT, JRPMS, JMT) Raih Akreditasi Baru di Periode 1 Tahun 2025
Selamat & Sukses! Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Jakarta (UNJ) kembali menorehkan prestasi dalam bidang publikasi

Strategi Digital untuk FMIPA UNJ: Hands on Experience Operasi Website dan Media Sosial dalam Workshop Hari Kedua
Jakarta, 19 Maret 2025 – Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Jakarta kembali menggelar workshop “Optimalisasi Pengelolaan

Optimalisasi Pengelolaan Konten: FMIPA UNJ Gelar Workshop Pengelolaan Website dengan WordPress
Jakarta, 18 Maret 2025 – Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Jakarta menggelar workshop bertajuk “Optimalisasi Pengelolaan

Australian Scholarship Talk Show
Attaché of Education and Culture Office and Australia Awards Indonesia proudly present: 𝐀𝐔𝐒𝐓𝐑𝐀𝐋𝐈𝐀 𝐀𝐖𝐀𝐑𝐃𝐒 𝐈𝐍𝐅𝐎𝐑𝐌𝐀𝐓𝐈𝐎𝐍 𝐒𝐄𝐒𝐒𝐈𝐎𝐍 𝐏𝐫𝐨𝐟. 𝐘𝐮𝐥𝐢 𝐑𝐚𝐡𝐦𝐚𝐰𝐚𝐭𝐢
Attache

Perkuat Literasi Data: Universitas Negeri Jakarta Jadi Destinasi Benchmarking Pojok Statistik Universitas Esa Unggul
Universitas Negeri Jakarta menerima kunjungan dari Universitas Esa Unggul dalam rangka benchmarking Pojok Data Statistika. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat

Kenaikan Pangkat Dosen di Linkungan FMIPA
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Jakarta (UNJ) mengadakan kegiatan Koordinasi Usulan Kenaikan Jabatan Akademik Dosen FMIPA

Fakultas MIPA UNJ Gelar Seminar dalam kegiatan Visiting Lecture Bersama Prof. Ricky M. Magno Dari Filipina
Jakarta, FMIPA UNJ – Pendidikan Biologi S1 dan Pendidikan Biologi S2 FMIPA UNJ menggelar Visiting Lecture pada Rabu, 5 Maret

Program Internasionalisasi FMIPA UNJ : SEA-Teacher Batch 10 to Phillipines
Jakarta, FMIPA UNJ – FMIPA UNJ kembali melakukan Internasionalisasi pada program SEA-teacher Batch 10 to Phillipines. Dua mahasiswa berprestasi dari
Program Studi
S1 Pendidikan Matematika
Terakreditasi Unggul
S1 Pendidikan Fisika
Terakreditasi B
S1 Pendidikan Kimia
Terakreditasi Unggul
S1 Pendidikan Biologi
Terakreditasi Unggul
S1 Matematika
Terakreditasi Baik Sekali
S1 Fisika
Terakreditasi Unggul
S1 Kimia
Terakreditasi Unggul
S1 Biologi
Terakreditasi Unggul
S1 Ilmu Komputer
Terakreditasi Baik Sekali
S1 Statistika
Terakreditasi Baik Sekali
S2 pendidikan Matematika
Terakreditasi Baik Sekali
S2 Pendidikan Fisika
Terakreditasi Baik Sekali
S2 Pendidikan Kimia
Terakreditasi Baik Sekali
S2 Pendidikan Biologi
Terakreditasi Baik Sekali
















































