Jakarta, FMIPA UNJ – Kegiatan magang internasional ini merupakan wujud nyata dari komitmen Universitas Negeri Jakarta dalam mendukung pencapaian visi misi UNJ serta membangun kolaborasi internasional. Pada batch pertama SEA Teacher tahun ini, UNJ menerima delapan mahasiswa dari empat universitas terkemuka di Filipina yaitu:
Pelaksanaan magang ini dimulai dari kedatangan peserta ke Jakarta pada tanggal 31 Januari hingga keberangkatan mereka ke Filipina pada 27 Februari mendatang. Kerja sama ini melibatkan berbagai institusi pendidikan seperti SD Tarakanita 5, SMP Labschool, dan TK/PAUD Labschool, yang telah menyediakan tempat dan dukungan untuk para mahasiswa dalam menjalani pengalaman praktik mengajar mereka. Guru pamong di setiap sekolah telah dipersiapkan untuk membimbing peserta agar memperoleh pengalaman yang bermakna dan bermanfaat bagi perkembangan kompetensi mereka sebagai calon pendidik profesional.
Kami juga mengapresiasi peran penting para koordinator program studi terkait yang telah memastikan keselarasan antara kebutuhan kurikulum dengan praktik yang akan dijalani peserta. Selain itu, program ini turut memperkuat hubungan kerja sama antara UNJ dan universitas mitra internasional, serta memperluas jejaring pendidikan yang akan memberikan manfaat bagi seluruh pihak yang terlibat.
Tujuan dan Manfaat Program Program SEA Teacher untuk memberikan pengalaman lintas budaya yang kaya kepada para peserta, sekaligus meningkatkan kompetensi pedagogis mereka dalam konteks global. Para mahasiswa akan mendapatkan wawasan tentang sistem pendidikan Indonesia serta mengembangkan kemampuan mereka dalam merancang dan mengimplementasikan strategi pembelajaran yang inovatif.
Tidak hanya bagi peserta, program ini juga memberikan manfaat besar bagi sekolah mitra yang mendapat kesempatan untuk berbagi praktik pendidikan dengan calon pendidik dari negara lain. Kami berharap kerja sama ini dapat terus berlanjut dan memberikan kontribusi positif bagi dunia pendidikan.
Jadwal Kegiatan SEA TEACHER:
