RAPAT KERJA EVALUASI CAPAIAN KINERJA UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA TAHUN 2021 DAN ANGGARAN TAHUN 2022

Universitas Negeri Jakarta mengadakan rapat kerja untuk membahas Evaluasi Capaian Kinerja Tahun 2021 pada tanggal 15-17 Desember 2021 berlangsung di Hotel Avenzel Cibubur. Kegiatan dibuka oleh Rektor Universitas Negeri Jakarta, Prof. Dr. Komarudin, M.Si, dihadiri oleh para Wakil Rektor, Ketua dan Sekretaris Lembaga, Dekan dan Wakil Dekan, Kepala Biro, Kepala Unit, Kepala Humas, dan Tim Pengembang. Fakultas MIPA dipimpin oleh Dekan FMIPA dan Para Wakil Dekan turut pula hadir dalam kegiatan ini. Kegiatan dimulai dengan paparan materi dari kemendikbudristek, 1. Prof. Ainun Naim, Ph.D: Sistem Manajemen Pendidikan Tinggi Modern, 2. Dr. Ir. Subandi, M.Sc: Sistem Perencanaan Pendidikan Tinggi LPTK dalam Menyiapkan Generasi Unggul dan 3. Agung Yulianta, M.Si: Sistem Penganggaran yang Modern dan Akuntabel.

Acara dengan presentasi capaian kinerja dari para wakil rektor dan ketua lembaga. Dekan FMIPA mendapat kesempatan juga memberikan paparan capaian kinerja berdasarkan Indikator Kinerja Utama. FMIPA telah mencapai target dalam IKU (3) Dosen Berkegiatan di Luar Kampus, IKU (4) Praktisi Mengajar di Dalam Kampus, IKU (5) Penelitian dan Pengadian kepada Masyarakat, IKU (6) Program Studi Bekerjasama dengan Mitra Kelas Dunia, dan IKU (7) Kelas yang Kolaboratif dan Partisipatif. Namun untuk IKU (1) Lulusan Mendapat Pekerjaan yang Layak, IKU (2) Mahasiswa Mendapat Pengalaman di Luar Kampus, dan IKU (8) Program Studi Berstandar Internasional, masih belum mencapai target. Untuk itu FMIPA akan terus merencanakan dan mengembangkan kegiatan untuk ketercapaian 8 Indikator Kinerja Utama dengan semangat untuk FMIPA Unggul.

Leave a Comment