Beasiswa Kuliah
Mahasiswa Univeritas Negeri Jakarta dapat mengajukan beasiswa dengan persyaratan-persyaratan tertentu yang ditentukan oleh UNJ. Informasi tentang beasiswa ini dapat ditanyakan ke
- Koordinator Program Studi
- Ka.Sub Bagian Akademik dan Kemahasiswaan
- Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni
Beasiswa yang tersedia di UNJ dan sumber dananya antara lain:
No. | Jenis Beasiswa | Sumber Dana |
1 | Bidik Misi | Kemendikbud |
2 | BBM | Proyek UNJ |
3 | Jepang | Proyek TPSD Dikti |
4 | PKPS-BBM | Proyek TPSD Dikti |
5 | TPSD | Proyek TPSD Dikti |
6 | The Tempo Group | PKPPM Ditjen Dikti |
7 | POM UNJ | POM UNJ |
8 | Yayasan Supersemar | Yayasan Supersemar |
9 | Yayasan Summitmas | Yayasan Summitmas |
10 | Yayasan Toyota Astra | Yayasan Toyota Astra |
11 | Yayasan Salim | Yayasan Salim |
12 | PT Gudang Garam | PT Gudang Garam |
13 | PT Indo Food | PT Indofood Sukses |
14 | BMU | Yayasan Damandiri |
15 | Bank Indonesia | Bank Indonesia |
16 | Dikmenti | Dikmenti |
17 | Beasiswa Jakarta | Yayasan Jakarta |
Beasiswa Penelitian Sarjana
Pendidikan Biologi juga telah melakukan kerjasama kepada beberapa pihak LSM dan Perusahaan Swasta dalam membantu mahasiswa dalam menyelesaikan Penelitian untuk Tugas Akhir atau Skripsi. Kuota yang diberikan cukup banyak untuk satu tahun, meskipun demikian tahap seleksi tetap dilakukan untuk menentukan mahasiswa yang benar-benar kompeten untuk mengikuti program tersebut. Mahasiswa yang terpilih, akan didanai sepenuhnya mulai dari akomodasi, transportasi, hingga pembuatan laporan. Berikut merupakan beberapa LSM dan Perusahaan Swasta yang telah bekerjasama dengan kami:
1. Orangutan Foundation (OFUK): merupakan LSM yang menawarkan kerjasama penelitian khususnya yang berkaitan dengan konservasi Orangutan. Akan tetapi, lembaga ini juga memberikan kesempatan pada mahasiswa untuk melakukan penelitian ekologi dan perilaku satwa liar. Untuk cara pendaftaran dapat mengunjungi web berikut: http://www.orangutan.org.uk/our-work/research-grants
2. REA Kaltim: Merupakan Perusahan yang menawarkan penelitian kepada mahasiswa yang tertarik untuk mempelajari konservari flora dan fauna di area kawasan konservasi REA Kaltim.
3. Little Fireface Project: Beberapa tahun belakangan ini, Little Fireface Project telah memberikan tawaran penelitian kepada Mahasiswa untuk melakuk studi tentang konservasi Kukang Jawa (Nycticebus coucang)
Informasi International Scholarships
[ Germany] Doctoral Scholarships in Advanced Optical Technologies, University of Erlangen-Nuremberghttp://www.aot.uni-erlangen.de/
[ Netherlands] Ph.D Position on Conflict of Interest Between Stakeholders East Kalimantanhttp://www.rumahbeasiswa.com/scholarship-779.html
[ Australia] [ Sweden] [ Netherlands] The Indonesian Ministry of Communication and Information Master and Doctoral Scholarships Programme 2007 http://www.rumahbeasiswa.com/scholarship-778.html
[ Netherlands] Maastricht University Master Scholarships in Public Health 2007/2008http://www.rumahbeasiswa.com/scholarship-777.html
[ Netherlands] StuNed Scholarships 2007 for Master, Short Course, and Customized-Training Programmehttp://www.nec.or.id/home.php
Information on special scholarship to study at TU/e for talented international master studentshttp://www.nec.or.id/files/scholarship.pdf