Kelas Praktisi Kewirausahaan 2023  

          Kelas praktisi untuk mata kuliah Kewirausahaan Prodi Pendidikan Kimia B UNJ angkatan 2022 dimulai pada tanggal 2 Mei 2023 sampai tanggal 6 Juni 2023 . Dosen praktisi untuk kelas kewirausahaan kali ini adalah Ibu Delfa Malica, S.E. Ibu Delfa sendiri merupakan dosen praktisi di bidang UMKM, beliau adalah pendamping UMKM yang tergabung dalan organisasi LUNAS (Layanan UMKM Naik Kelas) yang telah berpengalaman dalam bidangnya. Materi pertama untuk kelas praktisi kewirausahaan ini adalah tentang UMKM. Materi yang disampaikan berupa Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), termasuk di dalamnya kami juga membahas masalah umum seputar UMKM. Salah satu masalah umum dari UMKM yaitu inovasi produk. Sebagai mahasiswa baru, diajar oleh dosen praktisi sedikit terasa asing, apalagi umur kami dengan beliau hanya terpaut beberapa tahun saja. Tapi justru hal itu menjadi salah satu yang membuat kelas kewirausahaan ini menjadi menarik. Pada kelas pertama, seperti yang sudah dijelaskan kami mempelajari tentang UMKM. Kami mempelajari banyak dari penjelasan yang diberikan oleh Ibu Delfa, disertai sharing pengalaman langsung dari Ibu Delfa Sendiri. Metode yang Ibu Delfa gunakan adalah  metode tanya jawab dan berdiskusi. Ibu Delfa memberikan stimulus-stimulus supaya kami aktif dan tertarik dengan yang diajarkan Beliau. 

                  Pada minggu berikutnya, Kami belajar mengenai sertifikat halal. Dari materi tersebut kami mengetahui fungsi dan seberapa pentingnya sertifikat halal akan produk yang digunakan. Di materi ini dijelaskan mengenai syarat untuk sertifikasi halal terhadap produk yang kita miliki sehingga produk kita lebih terpercaya lagi karena mengandung sistem halal di dalamnya. Di sini juga dijelaskan mengenai prinsip sertifikasi halal dan persiapan apa saja yang perlu dipersiapkan untuk mengajukan sertifikasi halal terhadap suatu produk yang kita miliki. Kami juga mengetahui bagaimana cara membuat sertifikat halal dan kebijakan-kebijakan terbaru mengenai sertifikat halal. Pada minggu kedua ini juga ditanyakan progres produk kami satu-persatu, karena sebelumnya kami sudah mempunyai tugas untuk membuat dan memasarkan sebuah produk. Progres disampaikan oleh perwakilan masing-masing kelompok yang menjelaskan di depan kelas. Ibu Delfa juga memberikan saran dan perbaikan supaya produk kami memiliki kesempatan yang bagus di pasaran. Ibu Delfa juga memberi kesempatan untuk kita semua melakukan konsul secara pribadi melalui jejaring aplikasi komunikasi seperti WhatsApp. Selanjutnya pada pertemuan ketiga membahas materi tentang Marketing Mix yang membahas tentang definisi marketing mix, dan apa saja yang perlu ada di dalam marketing mix itu sendiri yaitu seperti product, price, place, promotion, people, process, dan physical evidence yang dimana ini sangatlah penting untuk kita ketahui terlebih dahulu jika ingin membuka bisnis. Dan seperti biasanya kelas ditutup dengan foto bersama sebagai dokumentasi.

        Untuk pertemuan-pertemuan selanjutnya kelas diisi dengan sesi sharing dan mentoring. Sharing dan mentoring yang dilaksanakan dengan cara kelompok per kelompok. Pada sesi sharing dan mentoring ini Ibu Delfa selalu menanyakan kepada tiap kelompok mengenai kendala yang didapatkan selama kegiatan penyusunan proposal sampai tahap produksi produk, setelah mendengarkan kendala yang dialami, beliau akan memberikan beberapa saran terkait solusi yang bisa dilakukan teman-teman mahasiswa agar kendala yang dialami dapat teratasi. Pada kesempatan sharing dan mentoring ini juga kami bisa menjelaskan detail proposal kami serta kelanjutan proses dalam pembuatan produk. Disini Bu Delfa memberikan kesempatan kepada kami untuk bertanya banyak hal baik itu langkah dalam kegiatan berwirausaha maupun kesulitan yang kami alami selama berproses. Sesi sharing dan mentoring ini dilakukan selama dua kali pertemuan yaitu pada pertemuan tanggal 16 Mei 2023 dan 23 Mei 2023. Selain sharing dan mentoring, pada dua pertemuan tersebut juga diberikan materi melalui PPT agar mahasiswa dapat belajar secara mandiri. Dan bila ada yang ingin ditanyakan terkait materi yang diberikan, Ibu Delfa selalu mengatakan bahwa beliau terbuka untuk diskusi di luar jam mata kuliah. Kami juga bisa bertanya melalui pesan secara online. Untuk dua pertemuan selama sharing dan mentoring tersebut materi yang diberikan berkaitan dengan kewirausahaan seperti e-commerce dan sertifikasi halal Untuk mendapatkan seritifikasi halal terdapat 2 cara yaitu jalur reguler dan self declare. Sertifikasi halal sendiri menjadi kewajiban yang harus dilakukan oleh pelaku usaha baik usaha mikro maupun makro, selain itu sertifikasi halal juga memiliki dasar hukum yang jelas. Untuk e-commerce sendiri memiliki konsep automatic, integration, publishing, interaction, dan transcation. Untuk ruang lingkup e-commerce terbagi menjadi business to business (B2B), business to consumer (B2C), dan consumer to consumer (C2C).

               Selanjutnya adalah dua pertemuan terakhir yaitu pada tanggal  30 Mei 2023 dan tanggal 6 Juni 2023. Dua pertemuan terakhir ini diisi dengan presentasi masing-masing kelompok tentang laporan akhir selama kegiatan wirausaha yang sudah dilakukan. Presentasi mengenai proposal kewirausahaannya yang dimulai oleh kelompok BoBoLay dan dilanjut oleh kelompok Jolyutea. Pada pertemuan ini, masing-masing kelompok diminta untuk membawa sampel produknya untuk ditunjukkan dan sebagai bagian penilaian. Presentasi dilanjutkan oleh pemaparan proposal kewirausahaan kelompok Cemilly Bar, Milie Crepes, dan Orange Pao. Di setiap akhir presentasi selalu diadakan sesi tanya jawab baik oleh antar teman mahasiswa maupun oleh Ibu Delfa sebagai Dosen Praktisi. Saat sesi presentasi ini juga Ibu Delfa tetap memberikan masukan-masukan yang berguna dan membangun untuk kegiatan wirausaha yang sudah kami lakukan selama beberapa bulan terakhir. 

Similar Posts