Program Studi Kimia Universitas Negeri Jakarta (UNJ) berkolaborasi dengan PT Ditek Jaya sukses menyelenggarakan workshop dan training dasar teori serta operasional untuk instrumen FTIR dan Spektrofotometri UV-Vis pada tanggal 20-27 Agustus 2024. Acara ini dilaksanakan sebagai bagian dari peresmian penggunaan instrumen baru FTIR dan Spektrofotometri UV-Vis dengan spesifikasi 1900 dan 2600i yang baru saja diakuisisi oleh UNJ, untuk memperkuat fasilitas pendidikan dan riset di bidang kimia.
Workshop yang berlangsung secara offline di Gedung KH. Hasjim Asj’arie, ruang 205, pada tanggal 20 Agustus 2024 ini dibuka oleh Dr. Hanhan Dianhar, M.Si. Beliau menyampaikan bahwa pengadaan instrumen baru ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi mahasiswa dan peneliti di UNJ dalam bidang analisis kimia, khususnya yang menggunakan teknologi spektroskopi.
Acara ini dihadiri oleh para dosen, mahasiswa, dan peneliti, yang antusias mengikuti rangkaian kegiatan yang dimulai dengan materi dasar mengenai prinsip dan konsep dari Spektrofotometri UV-Vis dan FTIR. Selama sesi ini, peserta diajak untuk memahami prinsip dasar, mekanisme kerja alat, serta aplikasi dari kedua instrumen tersebut dalam analisis kimia.
Pada tanggal 21 Agustus 2024, pelatihan operasional FTIR dilaksanakan di Laboratorium Kimia Lantai 7 Gedung Hasjim Asj’arie. Dalam pelatihan ini, peserta diberi kesempatan untuk mempraktikkan penggunaan instrumen FTIR secara langsung, mempelajari cara pengambilan data, dan menganalisis spektrum inframerah untuk berbagai jenis sampel. Diskusi interaktif terjadi antara peserta dan instruktur, yang memberikan wawasan praktis tentang cara mengoptimalkan penggunaan FTIR dalam penelitian.
Pelatihan operasional untuk Spektrofotometri UV-Vis diadakan pada tanggal 26-27 Agustus 2024 di Laboratorium Instrumen Eks BAAK Universitas Negeri Jakarta. Pada sesi ini, peserta belajar tentang teknik pengukuran absorbansi, pengolahan data, serta aplikasi praktis dalam penelitian kimia. Peserta juga diberi kesempatan untuk berlatih menggunakan perangkat lunak terkait untuk menganalisis hasil pengukuran.
Dengan terselenggaranya workshop dan training ini, diharapkan para mahasiswa dan peneliti dapat menguasai pengetahuan serta keterampilan praktis yang diperlukan dalam menggunakan instrumen FTIR dan Spektrofotometri UV-Vis. Selain itu, kolaborasi antara Program Studi Kimia UNJ dan PT Ditek Jaya ini diharapkan dapat terus berlanjut untuk mendukung perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, serta menghasilkan inovasi di bidang pendidikan dan riset kimia di Indonesia.


