You are currently viewing Workshop Metode Karakterisasi Material: Teknik Difraksi Sinar-X Untuk Analisis Struktur dan Fasa Material

Workshop Metode Karakterisasi Material: Teknik Difraksi Sinar-X Untuk Analisis Struktur dan Fasa Material

Program Studi Kimia Universitas Negeri Jakarta (UNJ) berkolaborasi dengan PT Cipta Mikro Material (CMiM) sukses menyelenggarakan workshop metode karakterisasi material yang mengangkat topik mengenai “ Teknik Difraksi Sinar-X Untuk Analisis Struktur dan Fasa Material ” pada tanggal  18 September 2024, pukul 09.00 hingga 12.00 WIB. Acara yang berlangsung secara offline di Gedung KH. Hasjim Asj’arie ini menghadirkan narasumber berpengalaman dari PT CMiM, yaitu Bapak Agus Purwanto, Ph.D selaku pakar teknik difraksi sinar X. Workshop ini dihadiri oleh 40 peserta yang berasal dari Program Studi Kimia Angkatan 2021 dan 2022. 

Workshop ini bertujuan untuk memperkaya pengalaman dan wawasan mahasiswa mengenai prinsip serta konsep dasar teknik analisis material yang memanfaatkan sinar-X. Rangkaian acara dimulai dengan pembukaan, pembacaan doa, sambutan oleh Prof. Dr. Setia Budi, M.Sc, pemaparan materi, sesi tanya jawab, penyerahan simbolis sertifikat kepada pemateri, penutupan, dan sesi dokumentasi.

Dalam sesi pemaparan, peserta diajak untuk memahami sistem kristalografi material, termasuk unit sel satuan dan simetri kristal. Selain itu, disampaikan pula sejarah, karakteristik, sumber, dan mekanisme pembentukan sinar X. Kemudian, pemaparan masuk ke dalam inti pembahasan, yaitu instrumen XRD (X-ray Diffraction). Pada tahap ini, peserta mempelajari konsep dasar, fungsi, mekanisme kerja alat, dan pengaruh jenis x-ray tube terhadap puncak difraksi yang dihasilkan.

Selanjutnya, peserta juga diberi kesempatan untuk mempraktikkan secara langsung cara menganalisis data XRD yang sudah disiapkan menggunakan perangkat lunak MAUD. Pada sesi ini, peserta berdiskusi secara aktif dengan sesama peserta maupun dengan narasumber. Berikutnya, narasumber juga memberikan pembahasan terkait hasil analisis yang telah dilakukan dan memberikan tips and trick untuk mengoptimalkan nilai %Rwp. 

Dengan terselenggaranya workshop XRD ini, diharapkan dapat membekali mahasiswa dengan pengetahuan dan keterampilan praktis yang relevan di bidang kimia material, serta mempersiapkan mereka untuk menghadapi tantangan di dunia kerja maupun riset. Selain itu, adanya kolaborasi antara Program Studi Kimia UNJ dengan PT Cipta Mikro Material ini diharapkan dapat terus berlanjut dan memberikan kontribusi nyata dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di Indonesia. 

Sumber Dokumentasi: Pribadi

Tinggalkan Balasan