You are currently viewing Seminar Praktik Kerja Lapangan (PKL)

Seminar Praktik Kerja Lapangan (PKL)

Program Studi Kimia Universitas Negeri Jakarta (UNJ) berkolaborasi dengan PT Chandra Asri Pasific dan PT Tiga Tunas Selaras sukses menyelenggarakan Seminar Praktik Kerja Lapangan (PKL) dengan tema “Menggali Peluang Karir di Dunia Kimia: Prospek Kerja dan Strategi Sukses Meraih Pekerjaan Bagi Lulusan Program Studi Kimia” pada tanggal 04 November 2024 pukul 09.00 – 12.00 WIB. Acara ini dihadiri oleh mahasiswa/i prodi kimia UNJ secara offline di Ruang Sidang Lantai 6, Gedung GHA dan secara online melalui platform Zoom Cloud Meetings. Seminar ini menghadirkan narasumber berpengalaman yaitu Bapak Ihsan Safari dari PT Chandra Asri Pasific dan Ibu Qodri Fitrotul Khasanah dari PT Tiga Tunas Selaras. Tujuan dari seminar ini adalah untuk memberikan pengetahuan bagi mahasiswa/i program studi kimia mengenai prospek kerja dan strategi sukses dalam meraih pekerjaan.

Dalam sesi pemaparan materi interaktif oleh Bapak Ihsan Safari, peserta diajak untuk memahami career planning dan strategi sukses dalam meraih pekerjaan. Selain itu, disampaikan juga pendahuluan terkait pentingnya menyusun rencana karir. Kemudian, pemaparan masuk ke dalam inti pembahasan, yaitu terkait career planning melalui Linked In, Curriculum Vitae, Interview dan Kompetensi. Peserta diajak memahami bagaimana menyusun Linked In untuk memperluas networking  dan bagaimana menyusun CV dengan isi yang baik dan benar beserta tips dalam pembuatan CV. Lalu disampaikan terkait tips interview saat wawancara kerja mulai dari persiapan hingga pasca interview serta disampaikan pula bagaimana membangun kompetensi agar meraih kesuksesan melalui skills, attitudes, dan knowledge.

Selanjutnya, yaitu sesi pemaparan materi yang disampaikan oleh Ibu Qodri Fitrotul Khasanah. Pada sesi ini, peserta diajak memahami dan mengetahui terkait serba serbi dan prospek kerja jurusan kimia yang begitu luas. Prospek kerja program studi kimia meliputi Industri Proses Kimia, Industri Energi Terbarukan, Industri Agrobisnis, Industri/Unit Pengolahan Limbah, Peneliti, Pengajar hingga Wirausahawan.

Dengan terselenggaranya seminar ini, diharapkan dapat membekali mahasiswa mengenai prospek kerja program studi kimia dan strategi sukses meraih pekerjaan melalui pengetahuan tentang strategi persiapan karir serta mempersiapkan mereka untuk menghadapi tantangan di dunia kerja maupun riset.

Tinggalkan Balasan